Operasi Yustisi Di Laksanakan Secara Rutin Oleh Jajaran Kodim 0422/Lampung Barat
Operasi Yustisi Di Laksanakan Secara Rutin Oleh Jajaran Kodim 0422/Lampung Barat
Komando Distrik Militer (Kodim) 0422/LB, Komando Rayon Militer (Koramil) 422-03/Pesisir Tengah, Babinsa Sertu Jumena dan 3 0rang Anggota beserta Polsek Pesisir Tengah Laksanakan Operasi Yustisi secara rutin dan berkelanjutan sampai Virus Covid-19 benar - benar berakhir.
Operasi Yustisi Kali ini dengan sasaran pengendara roda 2 maupun roda 4 yang melintas Pekon Mandiri dan kedapatan tidak memakai masker akan di berhentikan tepatnya di Jalan Pekon Mandiri Sejati Kecamatan Krui Selatan, Selasa (10/11/2020).
Sertu Jumena menyampaikan untuk pengendara yang melintas dan kedapatan tidak memakai masker akan kita berhentikan dan kita berikan masker secara geratis serta dari tim kesehatan akan melaksanakan pengecekan suhu tubuh.
Serta memberikan himbauan pada warga yang tidak memakai masker serta memberikan penjelasan, pentingnya menggunakan masker di luar rumah di saat masa pandemi Covid-19, tentunya dengan cara yang sopan, santun dan humanis, Tambahnya.
Post a Comment