Untuk Menyambut Hari Juang TNI, Anggota Kodim 0422/LB Melaksanakan Pembersihan Di Taman Makam Pahlawan Liwa Lampung Barat.
Lampung Barat,- Dalam rangka menyambut Hari Juang TNI 15 Desember 2020, anggota Kodim 0422/LB melaksanakan pembersihan real Taman Makam Pahlawan (TMP) kecamatan liwa Kabupaten Lampung Barat, Jum'at (11/12/2020).
Para anggota Kodim 0422/LB membersihkan daun-daun kering, rumput liar yang mengganggu pemandangan dan membakar sampah yang sudah dikumpulkan selama kegiatan pembersihan ini.
Pasi Pers Kodim 0422/LB, Kapten Inf Suroto menuturkan, kegiatan pembersihan TMP tersebut untuk menyambut Hari Juang TNI pada tanggal 15 Desember 2020 mendatang, serta sebagai wujud penghargaan untuk mengenang jasa-jasa para pahlawan.
“Marilah kita laksanakan kegiatan ini dengan penuh rasa tanggung jawab dan semoga kegiatan ini bermanfaat serta dijadikan amal ibadah untuk kita semua,” tandasnya.
Post a Comment