Kodim 0422/LB

Kodim 0422/LB

Anggota Babinsa Koramil 422-05/Belalau Gotong - Royong Bersama Warga Masyarakat


Anggota Babinsa Koramil 422-05/Belalau Serda Sustiyo melaksanakan gotong - royong bersama warga masyarakat dalam pengecoran Jalan di Pekon Pahayu Jaya Kecamatan Pagar Dewa, Minggu (10/01/2021).

Terlihat Serda Sustiyo bersama warga masyarakat saling bahu membahu dan kompak dalam pengecoran jalan yang menghubungkan dari pemangku 4 ke pemangku 5 dengan panjang Jalan kurang lebih 150 meter.

Serda Sustiyo menyampaikan, semua kegiatan apabila di kerjakan secara bersama - sama, ikhlas dan saling bahu membahu, pekerjaan yang berat akan menjadi ringan.

Semoga nantinya jalan yang menghubungkan pemangku 4 ke pemangku 5 dapat bermanfaat bagi warga Pekon Pahayu Jaya dan sekitarnya, serta dapat memperlancar semua aktifitas warga masyarakat, Tambahnya.

Tidak ada komentar