Kodim 0422/LB

Kodim 0422/LB

Dukung Kesehatan Balita, Koramil 422-04/BB Dampingi Pelayanan Posyandu di Kampung Pancasila






Koramil 422-04/Balikbukit, Kodim 0422 Lampung Barat melaksanakan pendampingan kegiatan Posyandu Balita dan ibu hamil di Kampung Pancasila yakni di Kelurahan Waymengaku, Kecamatan Balikbukit, Kabupaten Lampung Barat, Rabu (9/9/2023).



Pendampingan pelayanan kesehatan balita itu dihadiri Batituud Koramil 422-04 Balikbukit Peltu Asmawi, Babinsa Kelurahan Waymengaku Pelda Suherno, Babinkamtibmas Waymengaku Aiptu Juliansyah S.H, Lurah Waymengaku Yusrin serta dihadiri seluruh kader posyandu.


Batituud Koramil 422-04 Balikbukit Peltu Asmawi mengatakan, pendampingan dari TNI khususnya Babinsa dalam pelayanan Posyandu yakni dalam rangka mendukung upaya pemerintah dalam menekan angka kematian bayi (AKB), angka kematian ibu melahirkan serta meningkatkan peran serta masyarakat dalam mengembangkan kegiatan kesehatan.


"Posyandu merupakan wadah pemeliharaan kegiatan kesehatan dasar yang diselenggarakan dari, oleh dan untuk masyarakat yang dibantu oleh petugas kesehatan, dan disini Koramil Balikbukit melalui Babinsa ikut ambil peran untuk memberikan pendampingan," ujarnya.



Dalam pendampingan itu, lanjutnya, babinsa juga berperan mengajak serta mengimbau masyarakat yang mempunyai Balita untuk dapat mengikuti kegiatan posyandu agar perkembangan kesehatan bayi setiap bulannya bisa dipantau. 


“Kedepan komunikasi ini akan terus dibina sehingga tidak ada jarak antara kami dan masyarakat karena kita sadar TNI lahir, tumbuh dan berkembang bersama Rakyat,” ujarnya.

Tidak ada komentar